Senin, 02 April 2012

Coba kitanungkan.....kita punya mata yang masih bisa melihat dunia, kita masih dapat mendengar suara musik klasik yang indah, kita masih bisa mencium aroma parfum yang mahal, masih bisa menikmati secangkir susu yang manis.
Apa kamu pernah berpikir kalau kamu bisa kehilangan semua itu saat kamu sudah tua.
Saat usiamu sudah tua, kamu akan merasa sangat kesepian ditinggal oleh anak-anakmu yang sudah tumbuh dewasa.
Karena mereka lebih memilih tinggal bersama keluarga kecilnya daripada tinggal bersama orang tuanya.
Jadi jika kamu punya orang tua yang usianya sudah lanjut jangan tinggalkan dia sendirian dalam waktu yang lama, sekali-kali tengoklah dia, tawarkan beliau untuk tinggal bersama kalian walaupun sebenarnya beliau enggan untuktinggal bersama kalian. Hargailah mereka, berikan kasih sayang yang sama seperti yang mereka berikan sewaktu mereka menyayangimu di waktu kamu masih kecil.
Karena itu yang mereka butuhkan darimu.
Jangan pernah membentak orang tua, karena hati mereka sangat rapuh di kala usia mereka yang sudah lanjut.

Aku juga berpesan..."syukurilah atas semua yang telah Allah berikan kepada kalian . Jangan pernah mengeluh dengan pemberian yang tidak kamu sukai. Jagalah setiap pemberian-Nya. Sayangilah selalu orang tuamu"


Oke...semoga tulisanku ini bermanfaaat buat kalian semua.
Selalu buka blogku yaaaa....
((^-^))